Gebyar Tahun Bahasa 2008 Diresmikan

Gebyar Tahun Bahasa 2008 Diresmikan

Gebyar Tahun Bahasa 2008 di Jawa Barat diresmikan pelaksanaannya oleh Kepala Pusat Bahasa, Dr. Dendy Sugono. Peresmian itu dilakukan bersamaan dengan kegiatan jalan sehat yang diselenggarakan oleh Balai Bahasa Bandung pada hari Minggu (30/03/08) di lapangan Tegallega. Selain Kepala Pusat Bahasa, kegiatan tersebut dihadiri pula oleh Kepala Bagian Tata Usaha Pusat Bahasa, Dra. Yeyen Maryani, M.Hum., dan Kepala Balai Bahasa Bandung Drs. Muh. Abdul Khak, M.Hum. Peserta yang mengikuti jalan sehat ini berjumlah sekitar 6 ribu orang yang berasal dari berbagai kalangan masyarakat, seperti siswa, guru, mahasiswa, para PNS, karyawan PLN, dan masyarakat umum. Dalam kegiatan ini dimeriahkan pula dengan hiburan dan pengundian nomor peserta untuk memperebutkan berbagai hadiah lawang (door prize) yang telah disediakan panitia berupa sepeda motor, lemari es, mesin cuci, televisi, DVD Player, ponsel, dan kompor gas. Dalam sambutannya, Kepala Pusat Bahasa menjelaskan bahwa tujuan jalan sehat adalah untuk melepas kepenatan setelah seminggu bekerja. Selain itu, beliau pun mengatakan bahwa kegiatan ini dalam rangka menyemarakkan Gebyar Bahasa untuk menyambut Tahun Bahasa 2008. Di sebut Tahun Bahasa karena pada tahun 2008 ini usia Sumpah Pemuda genap 80 tahun sejak 1928. Selain itu, tahun ini diperingati pula 100 tahun Kebangkitan Nasional (20 Mei 1908-20 Mei 2008) dan 61 tahun berdirinya Pusat Bahasa. Di sela-sela sambutannya, beliau meneriakkan yel-yel “Tahun Bahasa, Jaya!” yang diikuti oleh peserta jalan sehat dengan antusias. Di akhir sambutannya, Kepala Pusat Bahasa secara resmi membuka rangkaian kegiatan Gebyar Tahun Bahasa 2008 di Jawa Barat. Acara tersebut berakhir sekitar pukul 10.00 WIB setelah sebelumnya diumumkan para pemenang hadiah termasuk pemenang lomba slogan kebahasaan dan kesastraan.(MSH)

Sedang Tren

Ingin mengetahui lebih lanjut?

Kunjungi media sosial Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa