Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional Tahun 2009
Pusat Bahasa kembali menyelenggarakan Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional dalam rangka Bulan Bahasa dan Sastra tahun 2009. Pusat Bahasa mulai tahun 2006 telah melakukan Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional. Duta-duta bahasa yang sudah terpilih telah menjadi mitra kerja Pusat Bahasa dalam memasyarakatkan penggunaan bahasa Indonesia yang tertib. Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional dalam rangka Bulan Bahasa dan Sastra tahun 2009 diikuti oleh 19 pasangan peserta dari berbagai Provinsi di Indonesia yang lulus seleksi tingkat Provinsi. Mereka adalah pemuda dan pemudi Indonesia yang memiliki kemahiran berbahasa yang sikap dan perilakunya dapat dijadikan teladan. Tujuan diadakan Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional 2009 ini antara lain, sebagai berikut; (1) Membangkitkan minat generasi muda untuk menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, (2) Menambah wawasan generasi muda tentang bahasa Indonesia, (3) Mencari tunas muda yang mampu berbahasa Indonesia, berbahasa daerah, dan berbahasa asing, (4) Duta yang terpilih dapat mempengaruhi lingkungannya untuk dapat mengunakan bahasa Indonesia. Peserta Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional dikarantinakan di Pusat Bahasa dari 22—27 Oktober 2009. Peserta mendapatkan peningkatan wawasan dengan mengikuti ceramah dari para pakar bahasa, budaya, psikologi, sosiologi, kepribadian, dan ketahanan negara. Tokoh-tokoh yang memeriahkan Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional tahun 2009 diantaranya, Remy Sylado, Eep Saefulloh Fatah, dan Dewi Hughes.(hr.)