Rapat Kerja Pembahasan Ruu Kebahasaan

Rapat Kerja Pembahasan Ruu Kebahasaan

Pada tanggal 13—15 Maret 2009, Pusat Bahasa Departemen Pendidikan Nasional kembali menggelar Rapat Kerja Pembahasan Rancangan Undang-Undang Kebahasaan (RUU Kebahasaan) di Hotel Pangrango, Bogor. Rapat Kerja dipimpin langsung oleh Ketua Tim RUU Kebahasaan Dr. Sugiyono. Salah satu agenda pembahasannya adalah penyempurnaan draf RUU Kebahasaan dan penyelarasan draf RUU Kebahasaan dengan Rancangan Undang-Undang Bendera, Bahasa, Lambang Negara, dan Lagu Kebangsaan (RUU BBLNLK) yang akan segera dibahas oleh Menteri Pendidikan Nasional. Turut hadir dalam rapat kerja tersebut Kepala Pusat Bahasa, Dr. H. Dendy Sugono dan perwakilan dari Biro Hukum dan Organisasi, serta Badan Penelitian dan Pengembangan Departemen Pendidikan Nasional (Balitbang Depdiknas). (hr.)

Sedang Tren

Ingin mengetahui lebih lanjut?

Kunjungi media sosial Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa