Kantor Bahasa Banten Gelar Festival Literasi Kebudayaan dan Wisata Bagi Guru Se-Provinsi Banten

Kantor Bahasa Banten Gelar Festival Literasi Kebudayaan dan Wisata Bagi Guru Se-Provinsi Banten

Serang, Banten—Pada Rabu, 23 Oktober 2019 Kepala Kantor Bahasa Provinsi Banten, Muhammad Luthfi, membuka Festival Literasi Kebudayaan dan Wisata bagi Guru Se-Provinsi Banten di Plaza Aspirasi, kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten. Festival Literasi tersebut merupakan bentuk sinergi dan kolaborasi antara Kantor Bahasa Banten,  MGMP Bahasa Indonesia Provinsi Banten, Dinas Pariwisata Provinsi Banten, dan Dinas Pendidikan Provinsi Banten dalam rangka meningkatkan literasi budaya dan wisata di wilayah Banten.

Dalam sambutannya, Luthfi berharap acara itu dapat meningkatkan identitas bahasa Indonesia di berbagai ruang publik, seperti di sekolah, kantor, pusat perbelanjaan, dan tempat wisata. Untuk itu, pihaknya memberikan penghargaan, baik kepada individu maupun instansi, yang telah menjaga penggunaan bahasa Indonesia di ruang publik. Para pemenang atau peraih penghargaan diharapkan dapat menjadi figur dan contoh di masyarakat dalam penggunaaan bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Sekretaris MGMP Bahasa Indonesia Provinsi Banten, Nurbadriah, yang sekaligus membuka secara resmi kegiatan festival literasi tersebut.  Dia  menyampaikan ucapan terima kasih dan mengapresiasi Kantor Bahasa Banten dan Dinas terkait yang bersedia bersinergi hingga terlaksananya kegiatan festival literasi itu. Selain itu, dia menambahkan, melalui acara festival literasi ini diharapkan guru-guru dapat termotivasi untuk menulis tentang literasi budaya dan pariwisata Provinsi Banten sehingga budaya dan wisata Provinsi Banten semakin dikenal di kalangan masyarakat. “Saya berharap, pelaksanaan kegiatan festival literasi ini dapat menjadi contoh bagi instansi lain dalam memajukan bangsa  khususnya dalam literasi,” ujar Nurbadiah

Peserta Festival Literasi Kebudayaan dan Wisata ini sebanyak lima ratus orang, yaitu  perwakilan guru dan siswa SMA se-Provinsi Banten. Acara berlangsung meriah dengan penampilan monolog, ubrug, pembacaan puisi, tari-tarian, pentas seni, dan seminar literasi. (MAA)

Sedang Tren

Ingin mengetahui lebih lanjut?

Kunjungi media sosial Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa