Mendikbud Menyapa Pemelajar BIPA dari 28 Negara

Mendikbud Menyapa Pemelajar BIPA dari 28 Negara

Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengadakan kegiatan bertajuk “Mas Menteri Ngobrol dengan Pemelajar BIPA” secara virtual pada Selasa, 6 Oktober 2020.

Pada kesempatan itu, Mendikbud RI, Nadiem Makarim mengucapkan terima kasih kepada pemelajar BIPA yang telah berminat untuk mempelajari bahasa Indonesia karena hal itu akan menghasilkan diplomasi yang baik antarnegara. Selanjutnya, ia juga mendorong pemelajar BIPA untuk dapat berkunjung ke Indonesia setelah pandemi selesai agar dapat menggunakan kemampuan bahasa Indonesia yang telah dipelajari.

Ia menambahkan bahwa ada beberapa hal yang akan ditemukan ketika berkunjung ke Indonesia, pertama adalah masyarakat yang luar biasa ramah, kedua adalah makanan Indonesia yang lezat, dan ketiga adalah kekayaan alam dan budaya Indonesia yang beragam.

Sebelum mengakhiri pertemuan, Mendikbud berkomitmen untuk mendukung program BIPA dan menyemangati para pemelajar untuk terus belajar bahasa Indonesia meskipun dalam suasana pandemi Covid-19.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, E. Aminudin Aziz mengungkapkan bahwa setiap tahun telah terjadi peningkatan untuk peminat bahasa Indonesia di luar negeri.

Kegiatan yang diselenggarakan untuk menyambut Bulan Bahasa dan Sastra 2020 itu dihadiri oleh Kepala Perwakilan Republik Indonesia di Austria, Darmansjah Djumala; Kepala Perwakilan Indonesia di Kamboja, Sudirman Haseng; para atase pendidikan dan kebudayaan dari 17 negara akreditasi; para pejabat fungsi penerangan sosial dan budaya dari 11 negara; serta 102 pemelajar BIPA dari 28 negara. (mcn/an)

Sedang Tren

Ingin mengetahui lebih lanjut?

Kunjungi media sosial Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa