Upacara 17 Agustus di Kemendikbudristek

Upacara 17 Agustus di Kemendikbudristek

Jakarta—Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengadakan upacara bendera pada Rabu, 17 Agustus 2022 di halaman kantor Kemendikbudristek yang diikuti oleh seluruh karyawan dan Pejabat di lingkungan Kemendikbudristek. Upacara dipimpin langsung oleh Mendikbudristek, Nadiem Anwar Makarim.

Mendikbudristek menyampaikan bahwa kemerdekaan Indonesia didapatkan dengan penuh keberanian. “Pada 77 tahun yang lalu dengan penuh keberanian, para pendahulu kita mengumandangkan proklamasi, mengibarkan bendera Sang Saka Merah Putih, menyatakan kemerdekaan  dan kedaulatan bangsa, lalu terlahirlah Indonesia merdeka,“ ucap Mendikbudristek dalam amanatnya

“Perjuangan menggapai kemerdekaan telah tercatat dalam sejarah. Kita tidak boleh berhenti bergerak dan melangkah. Khususnya pada tahun ini, kita memperingati Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022 dengan semangat. Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat,” tambahnya.

Mendikbudristek juga menyampaikan bahwa proses pembelajaran di Indonesia saat ini sudah semakin berpihak kepada murid dan memerdekakan guru. “Kita telah memberikan contoh kepada dunia bagaimana proses pembelajaran di Indonesia saat ini semakin berpihak kepada murid dan memerdekakan guru untuk berkreasi dalam mengajar melalui kurikulum Merdeka dan platform Merdeka Mengajar,” ucapnya.

Pada kesempatan yang sama Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, E. Aminudin Aziz, mendapatkan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya ke-30 tahun. Tanda kehormatan tersebut diberikan atau dianugerahkan kepada Pegawai Negeri Sipil atas dedikasinya dalam pelaksanaan tugas yang telah menunjukkan kesetiaan, pengabdian, kecakapan, kejujuran, dan kedisiplinan serta telah bekerja secara terus menerus sekurang-kurangnya 10 tahun, 20 tahun, atau 30 tahun. 

Sedang Tren

Ingin mengetahui lebih lanjut?

Kunjungi media sosial Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa