Empat Pegawai Badan Bahasa Berlaga pada MTQ Korpri Nasional VII

Empat Pegawai Badan Bahasa Berlaga  pada MTQ Korpri Nasional VII

Jakarta, 5 November 2024—Empat pegawai Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) siap mengikuti ajang bergengsi Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Korpri Nasional VII di Palangkaraya, Kalimantan Tengah pada 3—10 November 2024. Keempat peserta tersebut, yaitu Esa Putra Kurniawan (Cabang Tartil), Devi Virhana (Cabang Dakwah Al-Qur'an), serta Irman Efendi dan Rukmini (Cabang Kaligrafi Digital Klasik) siap berlaga mewakili kafilah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Kepala Badan Bahasa, Aminudin Aziz, dalam pesan semangatnya menyampaikan, “MTQ bukan sekedar perlombaan, melainkan juga bentuk pengabdian dan ibadah. Mari, niatkan setiap langkah dengan tulus dan ikhlas.” Senada dengan hal itu, Sekretaris Badan Bahasa, Hafidz Muksin, juga memberikan dukungan penuh kepada para peserta. “Jalani dengan hati yang gembira dan khusyuk. Ini adalah kesempatan emas untuk memperluas silaturahmi dan berbagi ilmu,” terang Hafidz. Selain itu, Kepala Subbagian Tata Usaha, Sartono, menambahkan, “Kegiatan ini bukan sekedar ajang kompetisi, melainkan juga momentum untuk belajar dan berbagi. Ambil hikmah dari setiap proses, baik itu dari peserta lain maupun dari para juri,” ungkapnya melalui pesan singkat. 

Ketua Umum Korpri, Zudan Arif Fakrulloh, menyebut bahwa MTQ Korpri Nasional VII ini mengusung tema "ASN Unggul, Cerdas, dan Berakhlakul Karimah" dan merupakan hajatan besar 2 tahunan yang rutin diselenggarakan oleh Dewan Pengurus Korpri Nasional yang bekerja sama dengan pemerintah daerah sebagai tuan rumah .

MTQ Korpri Nasional tahun ini pun diperkirakan menjadi MTQ terbesar karena dikuti lebih dari 100 kafilah yang berasal dari 38 provinsi dan 76 kementerian/lembaga dengan estimasi lebih dari 3.000 peserta. Terdapat 9 cabang dan 30 golongan yang akan dilombakan, seperti Tilawah Al-Qur'an, Tartil Al-Qur'an, serta Hafalan Al-Qur'an yang terdiri atas kumpulan surah juz ke-30 (juz amma), Al-Baqarah, Ali Imran, An-Nisa, dan tujuh surah pilihan. Selain itu, terdapat pula cabang lomba Dakwah Al-Qur'an ; Kaligrafi Al-Qur'an yang terdiri atas dekorasi, lukis kontemporer/digital/klasik, serta digital kontemporer; azan; Khotbah Jumat; Doa; serta Makalah Ilmiah Al-Qur'an.

Sejak pertama kali digelar pada tahun 2012 di Sulawesi Selatan, MTQ Korpri Nasional telah menjadi ajang yang dinantikan oleh para ASN di seluruh Indonesia. Dengan semangat juang yang tinggi dan dukungan dari seluruh pihak, para peserta dari Badan Bahasa siap memberikan yang terbaik untuk mengharumkan nama lembaga. Semoga keberkahan selalu menyertai langkah mereka. (Bastian-Devi)










Dokumentasi peserta bersama pendamping


Sedang Tren

Ingin mengetahui lebih lanjut?

Kunjungi media sosial Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa