159 Tenaga Kesastraan Ikuti bimbingan Teknis Pengembangan Sastra
Sebanyak 159 tenaga kesastraan di lingkungan Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa mengikuti Bimbingan Teknis Pengembangan Sastra pada 7—12 Juni 2021 di Hotel Grand Daffam Ancol, Jakarta. Kegiatan yang diinisasi oleh Kelompok Kepakaran dan Layanan Profesional (KKLP) Pengembangan Sastra ini dibuka langsung oleh Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, E. Aminuddin Aziz, pada Senin, 7 Juni 2021.
Dalam sambutannya, Amin berharap bahwa kegiatan ini dapat meningkatkan keterampilan dan kompetensi tenaga ahli sastra dalam menangani masalah kesastraan serta memberikan pelayanan dasar, praktis, akademik, dan profesional kepada masyarakat.
Dalam kesempatan yang sama, Dora Amalia selaku Plt. Kepala Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra dalam laporannya menuturkan bahwa kegiatan perdana ini bertujuan untuk memutakhirkan kompetensi tenaga kesastraan, yakni terkait dengan pemerkayaan khazanah sastra, pemodernan sastra, dan pengembangan sastra. Selain itu, kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan dan meningkatkan pengetahuan para ahli sastra dalam menghasilkan produk kesastraan.
Bimbingan teknis untuk tenaga kesastraan akan dibagi menjadi empat jenjang, yakni tingkat dasar, tingkat muda, tingkat madya, dan tingkat mahir, yang sekaligus akan menjadi forum diskusi untuk membahas masa depan pengembangan sastra di Indonesia. (DV)